Selasa, 28 Februari 2017

SEJARAH SMPN 1 MAGETAN



Satu tahun setelah Indonesia merdeka, SMP Negeri 1 Magetan baru berdiri dengan nama SMP Negeri Magetan, tepatnya 5 september tahun 1946. Berdirinya sekolah ini diprakarsai oleh Bapak R. Sayid dan beberapa pejabat dikota Magetan. Berawal dari berbagai macam kekurangan dan keterbatasan sekolah menengah pertama ini mampu menampung siswa dari pelosok dikota Magetan. Pada awal berdirinya, sekolah menengah pertama satu-satunya di Magetan ini dibimbing dan diasuh oleh guru-guru dan beberapa pejabat di kota Magetan yang di anggap mampu dibawah pimpinan Bapak R. Sayid sebagai Kepala Sekolah yang pertama.
Sebagai sekolah yang baru saja lahir, SMP Negeri 1 Magetan dapat di ibaratkan setetes embun di padang pasir. Banyak siswa lulusan SR yang tidak dapat meneruskan sekolah karena tidak adanya sekolah lanjutan. Mereka terpaksa putus sekolah. Dengan lahirnya sekolah lanjutan di kota ini, besarlah harapan masyarakat untuk menuntut ilmu ke jenjang yang lebih tinggi. Kehadiran sekolah ini bagai secerah sinar yang menerangi dunia, meskipun pada awalnya sekolah ini belum memiliki gedung, sarana-prasarana yang cukup memadai. Hal ini tidak menjadikan surut tekad pada pendiri untuk mencerdaskan  bangsanya.
Seperti halnya kehidupan, dalam perkembangannya SMP ini mengalami berbagai halangan, rintangan, dan godaan. Berbagai peristiwa muncul di tanah air, mulai dari gerakan agresi Madiun, pendudukan NICA yang mau tidak mau membuat sekolah ini kocar-kacir, gedung sekolah dibakar, guru-gurunya banyak yang menjadi korban keganasan PKI sehingga kegiatan pembelajaran sempat berhenti. Berkat kerja keras para pendiri dan karunia Allah SWT, setelah agresi Militer sekolah ini dapat dihimpun kembali, bahkan dari waktu ke waktu SMP Negeri 1 Magetan tidak mampu menampung siswa lulusan SR yang ingin melanjutkan sekolah. Maka dibukalah SMP PGRI yang masuk sore hari dibawah pimpinan Bapak SUmangun (Alm).
Enam puluh enam tahun berlalu. Dalam usianya yang sekarang SMPN 1 Magetan tumbuh semakin pesat.  Dimana SMPN 1 Magetan tumbuh besar, menjadi sosok yang cerdas, gagah, dan disegani seluruh lapisan masyarakat di kota Magetan.
Sekolah ini telah melahirkan orang-orang penting di tanah air, melahirkan orang-orang sukses dengan berbagai macam profesi, telah mencetak ratusan bahkan ribuan prestasi yang membanggakan bangsa, Negara dan Masyarakat.
“ Jayalah SMP Negeri 1 Magetan,  Jayalah Bangsaku “



MARS SMPN 1 MAGETAN

Lirik :
Putra Putri semua pelajar yang utama
bergema suaranya diangkasa
membawa cita cita yang luhur
dan mulia dari gaya kita bersama

Putra Putri semua pelajar yang setia
tahu akan sgala kwajibannya
tunjukkanlah tata dan susila kita
menjunjung nama sekolah kita

Sehat tenang indah kota magetan tempatnya
bagi seluruh para putra putrinya
sehat kuat cerdas serta luhur budinya
erat sentosa dalam persatuannya
maju pendidikannya
maju plajarannya
SMP 1 NAN JAYAAA

5 komentar: